28 December 2016

Pelatihan Linmas dan PAM Pemuda Desa Kalisalak

Jumat, 23 Desember 2016, bertempat di Aula Balaidesa Kalisalak. Pelatihan Linmas dan PAM Pemuda Desa Kalisalak dilaksanakan. Pelatihan ini dihadiri oleh Kepala Desa Kalisalak, Satpol PP Kebasen, Babinsa, Babinkamtibmas serta seluruh anggota Linmas & PAM Pemuda. Pelatihan ini berlangsung mulai pukul 08.00 sampai dengan 11.00 WIB. Pelatihan ini membahas tentang pentingnya peran serta Linmas dan PAM Pemuda di lingkungan Desa sebagai baris depan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Selain itu, pelatihan ini memberikan gambaran serta penjelasan mengenai Linmas dan PAM Pemuda baik itu struktur organisasi, tugas-tugas, persyaratan anggota, serta hak dan kewajibannya. Tanya jawab mengenai segala sesuatu tentang Linmas dan PAM Pemuda pun dibuka disini dengan narasumber dari Satpol PP Kebasen, Babinsa dan Babinkamtibmas Desa Kalisalak. Latihan baris-berbaris (PBB) juga dilaksanakan sebagai salah satu bentuk latihan kedisiplinan, kekompakan dan fisik agar anggota Linmas dan PAM Pemuda selalu dapat bekerjasama, kompak dan disiplin dalam menjalankan tugasnya. Di akhir kegiatan ini ada pembagian doorprize bagi semua anggota linmas dan PAM Pemuda yang bisa menjawab pertanyaan-pertanyaan dengan benar. Maju terus Linmas dan PAM Pemuda, tingkatkan keamanan dan ketertiban lingkungan desa kita...Desaku Idolaku!!
 
 
 
 
 
 

20 December 2016

Penjamasan Jimat dan Kalisalak Expo 2016

 13 Desember 2016, Pemerintah Desa Kalisalak telah melaksanakan kegiatan rutin tahunan yaitu Penjamasan Jimat. Acara ini merupakan acara yang sudah menjadi adat dan budaya di Desa Kalisalak. Acara penjamasan tahun ini dimeriahkan dengan adanya prosesi kirab dan Expo. Prosesi kirab merupakan kegiatan iring-iringan masal untuk membawa air penjamasan yang berasal dari 7 mata air di Desa Kalisalak. Air ini yang akan digunakan untuk menjamas benda-benda pusaka dan peninggalan (Jimat) yang ada di langgar jimat. Kirab ini dimeriahkan dengan adanya drumband, kentongan, genjringan, dan masih banyak lagi. Selain prosesi kirab, acara penjamasan ini juga menyajikan Expo yang merupakan bagian dari rangkaian acara prosesi penjamasan jimat. Lokasi expo berada di lapangan desa kalisalak. Expo ini menyuguhkan berbagai stan dan berbagai macam hiburan serta lomba. Banyak sekali kegiatan yang ada dalam acara tahunan ini. Semoga ke depannya kegiatan tahunan ini masih selalu ada dan makin meriah lagi. Salam budaya..!!

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

1 December 2016

Peresmian Jalan SD Karangbanar

Jumat, 25 November 2016, Peresmian Jalan SD Karangbanar RT 03 RW 12, Dusun Karangbanar, Desa Kalisalak telah dilaksanakan. Peresmian ini secara langsung diresmikan oleh Wakil Bupati Banyumas (dr. Budhi Setiawan) yang secara khusus diundang untuk acara peresmian ini. Ini merupakan peresmian jalan yang kesekian kalinya, mengingat sudah banyak pembangunan pengaspalan jalan yang sudah selesai. Akses jalan merupakan salah satu poin penting bagi kehidupan masyarakat, terutama untuk aktifitas sehari-hari. Sehingga pembangunan pengaspalan jalan perlu untuk diprioritaskan. Diharapkan dengan pembangunan jalan ini, masyarakat sekitar dusun karangbanar akan merasa lebih terbantu dan aktifitas keseharian mereka akan lebih lancar dan mudah. Semoga kedepannya setiap jalan yang rusak, belum diaspal serta jalan baru dapat segera diperbaiki dan dibuka sehingga masyarakat akan semakin dimudahkan dalam beraktifitas. Salam pembangunan..!!
 
 
 
 
 
 

Panen Lele teknologi Bioflok

Lele merupakan salah satu jenis ikan yang digemari oleh masyarakat untuk memenuhi kebutuhan gizi, protein hewani yang terdapat di dalam ikan lele termasuk tinggi. 25 November 2016, bertempat di rumah Kadus II, budidaya pembesaran ikan lele ini dilaksanakan. Desa Kalisalak mendapatkan bantuan berupa bibit dan pakan serta probiotik dari Dinas Perikanan Kabupaten Banyumas yang dibagikan di masing-masing kelompok pembudidaya yang ada di beberapa tempat, salah satunya berlokasi di rumah Kadus II Desa Kalisalak. Kemarin ikan lele hasil pembesaran tersebut sudah memasuki masa panen, teknologi yang dipakai yaitu teknologi bioflok. Teknologi ini tergolong memudahkan para pembudidaya karena tidak perlu mengganti air sehingga efisiensinya tinggi. Hasil penen ini cukup memuaskan, karena ikan lele sehat, besar dan gesit. Semoga dengan adanya teknologi ini, para pembudidaya ikan akan lebih terbantu. 
 
 
 
 
 


Penjamasan Jimat Dan Kalisalak Expo 2016


7-13 Desember 2016, mari kita ramaikan dan hadirilah penjamasan jimat dan Kalisalak expo 2016. Acara ini merupakan acara tahunan yang rutin dilaksanakan di Desa Kalisalak. Acara ini merupakan adat dan budaya untuk melestarikan peninggalan benda-benda bersejarah yang ada di Desa Kalisalak. Berbagai kegiatan dan pameran akan diadakan dalam acara ini. Kegiatan-kegiatan tersebut diantaranya: tradisi penjamasan jimat dan benda-benda bersejarah, pameran produk lokal dan panggung hiburan, pentas kesenian, expo potensi desa dan bazaar. Ayo bagi warga masyarakat Desa Kalisalak dan sekitarnya, hadirilah dan ramaikanlah acara ini. Salam..
http://www.resepkuekeringku.com/2014/11/resep-donat-empuk-ala-dunkin-donut.html http://www.resepkuekeringku.com/2015/03/resep-kue-cubit-coklat-enak-dan-sederhana.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/10/resep-donat-kentang-empuk-lembut-dan-enak.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/07/resep-es-krim-goreng-coklat-kriuk-mudah-dan-sederhana-dengan-saus-strawberry.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/06/resep-kue-es-krim-goreng-enak-dan-mudah.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/09/resep-bolu-karamel-panggang-sarang-semut-lembut.html