17 August 2016

Tasyakuran Menyambut HUT RI ke 71

Kemarin malam, Pemerintah Desa Kalisalak mengadakan acara tahunan yaitu tasyakuran dalam rangka menyambut HUT RI ke 71. Acara ini dipimpin oleh Kepala Desa Kalisalak dan dihadiri oleh tokoh agama dan para kyai di Desa Kalisalak. Semua perangkat desa, BPD dan RT/RW juga ikut menghadiri kegiatan ini. Tasyakuran ini bertujuan untuk mendoakan para pahlawan yang telah gugur untuk berjuang merebut kemerdekaan Indonesia. Karena kemerdekaan bukanlah hadiah yang diberikan cuma-cuma, tetapi melalui perjuangan para pahlawan dan sudah sepantasnya kita menghargai jasa-jasa nya. Karena bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawannya. Selain itu, tasyakuran ini juga bertujuan untuk mendoakan agar bangsa Indonesia akan semakin maju dan sejahtera. Kegiatan ini diawali dengan pembukaan acara oleh kepala desa, kemudian berdoa bersama dengan dipimpin oleh para tokoh agama, dan puncak acara adalah makan bersama atau dalam bahasa setempat dikenal dengan istilah "Kepungan". Mari kita bersama-sama menghargai jasa para pahlawan yang telah berjuang demi meraih kemerdekaan Indonesia!!





0 Komentar:

Post a Comment

http://www.resepkuekeringku.com/2014/11/resep-donat-empuk-ala-dunkin-donut.html http://www.resepkuekeringku.com/2015/03/resep-kue-cubit-coklat-enak-dan-sederhana.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/10/resep-donat-kentang-empuk-lembut-dan-enak.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/07/resep-es-krim-goreng-coklat-kriuk-mudah-dan-sederhana-dengan-saus-strawberry.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/06/resep-kue-es-krim-goreng-enak-dan-mudah.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/09/resep-bolu-karamel-panggang-sarang-semut-lembut.html